Jumat, 19 April 2013

Jackson F Tiago Resmi Melatih Timnas Senior

 
Badan Tim Nasional (BTN) pimpinan La Nyalla Mattalitti resmi menunjuk Jacksen Ferreira Tiago sebagai pelatih tim nasional (timnas) Indonesia senior. Pria asal Brasil yang saat ini masih menukangi Persipura Jayapura ini terpilih melalui rapat BTN yang digelar di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Kamis, 18 April 2013. 

Rapat ini tidak dihadiri dua wakil BTN, Harbiansyah Hanafiah dan Isran Noor. BTN mengundang pengamat sepakbola seperti Anton Sanjoyo, Tommy Welly, Kusnaeni, mantan manajer timnas Indonesia, Andi Darussalam Tabusalla, serta mantan pelatih timnas senior, Nil Maizar. Mereka datang sebagai penasihat. 

"Hari ini sudah dapat diputuskan siapa pelatih Timnas senior. BTN menyerahkan kepada Jacksen F Tiago. Saya sudah bilang pada manajemen (Persipura Jayapura), mereka siap melepas," ujar La Nyalla dalam jumpa pers, sore tadi.

La Nyalla mengungkapkan bahwa para petinggi di PSSI sebenarnya belum satu suara terkait posisi pelatih Timnas senior. Pasalnya, Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin, masih ngotot mempertahankan Luis Manuel Blanco.


Sedangkan anggota Komite Eksekutif justru meminta agar Alfred Riedl kembali lagi menangani Tim Merah Putih. Tak ingin berlarut-larut, La Nyalla pun terpaksa menentukan pilihan sendiri.

"Karena melihat ada sesuatu yang tidak bisa diselesaikan, saya lebih baik memilih sosok Jacksen. Itu juga disetujui tim advisor BTN," ujar pria yang juga menjabat sebagai Waketum PSSI tersebut.

Menurut La Nyalla, penunjukan Jacksen bukan tanpa alasan. Selain dianggap sudah cukup mengenal sepakbola Indonesia, pelatih asal Brasil ini juga punya track record yang layak untuk menempati posisi pelatih Timnas.

"Duet dia bersama Rahmad Darmawan saat lawan Arab Saudi cukup bagus. Dia juga sangat kenal sepakbola Indonesia. Jadi pilihan ini sepertinya sudah tepat," tutur La Nyalla.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar