Jumat, 27 Juli 2012

Java Cup: Everton dan Galatasaray Batal ke Indonesia

Pelatih tim nasional senior Indonesia, Nil Maizar, mengatakan, anak asuhnya menerima kerugian ketika Everton ataupun Galatasaray batal mengikuti turnamen Java Cup 2012. Pasalnya, turnamen tersebut awalnya memang ditujukan untuk menambah pengalaman dan jam terbang skuad "Merah Putih" yang akan mengikuti Piala AFF November mendatang.

"Secara pengalaman, kita memang rugi karena bertanding melawan klub Eropa cukup bagus. Manajemen kita dari awal memang memiliki maksud baik, untuk menambah pengalaman pemain untuk Piala AFF nanti," ungkap Nil di Kantor PSSI, Jakarta, Rabu (25/7/2012).

Awalnya, Java Cup akan diikuti empat tim, yakni Galatasaray, Everton, Indonesia U-23, dan Malaysia Selection. Setelah Galatasaray mengundurkan diri pada akhir minggu lalu, penyelenggara pun menunjuk tim Indonesia Senior Selection untuk menggantikan tim asuhan Fatih Terim itu. Akan tetapi, secara mengejutkan, Everton juga mengundurkan diri, Selasa (24/7/2012).

Everton mengundurkan diri karena tidak mendapatkan jawaban dari penyelenggara terkait tim pengganti Galatasaray. Awalnya, diinformasikan bahwa salah satu klub Uruguay, Nacional, yang akan menggantikan klub asal Turki tersebut. Namun, identitas sejumlah klub peserta dan struktur terkait turnamen tersebut tetap tidak dikonfirmasikan oleh pihak penyelenggara.

Nil menambahkan, skuadnya tidak akan berpolemik mengenai kelanjutan penyelenggaraan turnamen tersebut. Menurut mantan Pelatih Semen Padang itu, mundurnya Galatasaray dan Everton tidak akan mengganggu persiapan timnas untuk menghadapi Java Cup.

"Kita akan tetap latihan, nanti sore. Kita tidak ada masalah mengenai hal ini. Apalagi, tampaknya Malaysia akan tetap ikut turnamen. Jadi, kita ambil positifnya saja, bagaimana ke depannya ini untuk timnas," kata Nil.

Dengan pengunduran diri Everton itu, kini hanya tiga tim yang akan mengikuti turnamen tersebut, yakni Indonesia Senior Selection, Indonesia U-23 Selection, dan Malaysia Selection. Hingga hari ini, belum diketahui tim yang akan menggantikan Everton dalam turnamen tersebut. (Sumber: Kompas bola.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar